Cara membuat tampilan Rangkaian 3D dengan proteus

Assalamualaikum.. yaa kali ini saya akan membahas bagaimana cara membuat tampilan rangkaian menjadi 3D dengan menggunakan software proteus. Membuat tampilan rangkaian menjadi bentuk 3D sangatlah penting terutama jika kita ingin mempresentasikan hasil project yang telah dibuat. Karena dalam bentuk tampilan rangkaian 3D dapat memberi gambaran kepada kita bahwa hasil dari project yang telah dibuat kemungkinan akan berbentuk seperti tampilan 3 dimensi yang ditampilkan dalam proteus. Dalam membuat tampilan rangkaian menjadi bentuk 3D bukanlah hal yang sulit. Karena hanya tinggal mengklik 3D Visualizer pada tampilan di ARES saat membuat layout. Namun sebelum membuat tampilan rangkaian menjadi bentuk 3D haruslah diawali dengan membuat skema rangkaian dan mendesain PCB atau membuat layout terlebih dahulu. Mengapa begitu? Karena jika tidak didahului dengan pembuatan skema dan pembuatan layout atau mendesain PCB maka tampilan 3D pada rangkaian tidak akan muncul dan proteus tidak mena...